Oleh : Andreas Bayu Widiantoro. / 702012116.
Lingkungan adalah sebuah tempat yang dihuni oleh manusia
dalam melakukan berbagai macam aktivitas. Sedangkan definisi masyarakat ialah
sekumpulan orang yang membentuk sistem, yang terjadi komunikasi didalam
kelompok tersebut.
Budaya atau kebudayaan berasal dari bahasa Sanskerta yaitu
buddhayah, yang merupakan bentuk jamak dari buddhi (budi atau akal) diartikan
sebagai hal-hal yang berkaitan dengan budi dan akal manusia. Maka Budaya adalah
suatu pola hidup menyeluruh. budaya bersifat kompleks, abstrak, dan luas. Banyak aspek
budaya turut menentukan perilaku komunikatif.
Dari ketiga definisi diatas dapat kita simpulkan bahwa
lingkungan dan masyarakat membudaya ialah segala tatanan kehidupan yang
membentuk suatu kesatuan akan berbagai macam aktivitas yang tidak dapat
terpisahkan.
Dalam sebuah perjalanan roda kehidupan baik kehidupan
manusia dengan lingkungan atau manusia dengan budaya tidak dapat ditoleran akan
lahirnya dokrin-dokrin dari setiap pandangan pemikiran tiap-tiap orang secara
individu ataupun kelompok yang berbeda-beda.
Hal ini memacu sebuah pertanyaan-pertanyaan ataupun argumen akan tanggungjawab lingkungan dan
masyarakat membudaya, seperti pentingkah menjaga kelestarian lingkungan ? atau
apakah masyarakat membudaya itu penting buat kelestarian lingkungan ? tentunya
masih banyak pertanyaan-pertanyaan yang lahir dari pandangan pola pemikiran
setiap orang yang berbeda-beda.
Untuk menjawab dilema yang terjadi dalam tanggungjawab lingkungan dan masyarakat membudaya, diperlukan pemahan yang baik seperti pemahaman akan tanggungjawab, pemahaman akan lingkungan, pemahaman akan masyarakat dan budaya. Berikut akan dijelaskan apa yang perlu diperhatikan untuk pemahaman-pemahaman di atas :
Yang perlu diperhatikan dalam hal tanggungjawab ialah
pengendalian diri, mempertahankan jatidiri, menumbuhkembangkan kesdaran dan
rasa memiliki terhadap apa yang telah disepakati dalam diri sendiri, konsekuen
dan konsisten dengan diri sendiri.
Yang perlu diperhatikan dalam hal lingkungan ialah bagaimana
mengatur pola pikir kita akan dua option sebagaimana yang dimaksudkan ialah dua
pemikiran berbeda dari satu pemikiran dalam diri kita, contohnya saya
bertanya-tanya, peranan manusia dalam lingkungan itu apa saja ya ? kemudian
terjawab peranan manusia bagi lingkungan ada yang bersifat positif dan ada yang
bersifat negatif. Lalu dari jawaban tersebut kita kembangkan dengan terus
membuat tanya akan jawaban tersebut sampai menemui titik terang ataupun solusi
yang baik dalam mengambil kesimpulan mengatasi hal yang terfikirkan tersebut.
Yang perlu diperhatikan dalam hal masyarakat yaitu (
masyarakat yang berkeadaban maksudnya masyarakat yang baik penuh etika), (
masyarakat yang berpengetahuan luas makudnya sebagai dasar pola pikir yang maju
), ( masyarakat rukun, harmonis, dan toleran ), ( masyarakat yang terbuka dan
bebas mengekspresikan pikiran-pikirannya ), (masyarakat yang tertib serta patuh
pada norma dan pranata ).
Yang perlu diperhatikan dalam hal budaya ialah literatur
dari budaya tersebut karna suatu kebudayaan akan tetap hidup dan berkembang
jika masih ada catatan tentangnya. Catatan literatur tersebut berperan besar
untuk menyebarluaskan warisan kebudayaan hingga kepada orang-orang di masa yang
akan datang. Itu sebabnya, literatur sangat penting dalam kebudayaan.
Berikut sebuah potret tentang apa itu sesungguhnya
tanggungjawab lingkungan dan masyarakat membudaya , bisa dilihat di link
berikut :
Dalam cuplikan video tersebut dapat menjadi jawaban serta
solusi akan pemahaman-pemahaman dan pendapat yang berbeda dari setiap orang.
Dimpulkan bahwa lingkungan mempunyai nilai yang penting bagi
kelangsungan aktivitas masyarakat dan aktivitas tersebut terkandung nilai akan
silsilah hidup yang penuh arti ini, dan sebagai salah satu dari masyarakat yang
ada di dunia ini kita diminta untuk bagaimana mengubah pola pikir kita dan
orang disekeliling kita yang acuh akan kelangsungan lingkungan dan budaya, menjadi
pola pikir yang sama-sama mau untuk peduli akan hal tersebut. Alangkah indahnya
jika lingkungan, masyarakat, budaya tersatukan, this is a beautiful life J
Oleh karena itu mari sebagai generasi muda yang gemilang,
bersama raih tanggungjawab kita terhadap lingkungan dan budaya.
“Berani berteriak
berani bertindak J” “Berani berbuat berani bertanggungjawab J”
Daftar Pustaka :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar