Kearifan lokal merupakan bagian dari
kebudayaan daerah yang memuncak dalam kebudayaan nasional. Kearifan lokal
merupakan produk budaya masa lalu yang patut secara terus menerus dijadikan
pegangan hidup meskipun pengaruh globalisasi menjadi sesuatu yang tidak dapat
dihindari dalam setiap lini kehidupan.
Oleh sebab
itu kearifan lokal perlu dikelola dengan baik ditengah arus globalisasi.
Kearifan lokal sudah semestinya dapat berkolaborasi dengan aneka perkembangan
budaya yang melanda dan untuk tidak larut dan hilang dari identitasnya sendiri.
Pengintegrasian
kedalam tatanan nilai, sikap dan perilaku menjadi sangat penting demi
kelangsungan kearifan lokal sebagai jati diri bangsa. Nilai-nilai budaya yang
dianggap baik diinternalisasikan melalui program belajar yang terstruktur
kedalam kurikulum yang bersifat meneruskan tradisi atau mengikuti adat istiadat.
Materi presentasi untuk pembahasan tersebut, bagi kelas MD302A dapat di download klik disini
sedangkan materi dari kelas MD302B bisa didownload klik disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar